Bangkep, Globalrakyat.com –
Hasil sementara rekapitulasi PPK, Sekabupaten Banggai Kepulauan Provinsi Sulawesi Tengah sampai dengan 1 Desember 2024, Paslon nomor urut 1 Rusli Moidady dan Serfi Kambey memperoleh 24,895 suara.
Paslon nomor urut 2 Yutdam dan Tamin 12.701, nomor urut 3 Fatia Suriany Mile dan Sudirman Sapat 10.323, sedangkan Paslon nomor 4 Sugianto dan Hery Ludong memperoleh 22.048 suara.
Hasil perolehan tersebut disampaikan Rusli Moidady dan Serfi Kambey (1/12/2024) kepada semua tim kerja, dan para relawan.
Dengan hasil Sirekap tersebut, Rusli-Serfi unggul 2.847 atau selisih 4,1 persen.
Namun di katakan mereka, hasil final tetap menunggu hasil real count, pleno KPUD Banggai Kepulauan 3 Desember 2024 nanti.
Dikatakan, mereka akan selalu mematuhi tahapan demi tahapan KPU Bangkep, sesuai regulasi yang sudah di sampaikan kepada kita dengan format dan pemberitahuan sesuai skedul.
Sementara itu, kepada tim kerja pemenangan, relawan dan simpatisan, Rusli Serfi meminta agar menahan diri. Jangan euphoria. Hindari perdebatan kepada tim pasangan Paslon lain, karena kemenangan sudah di tangan kita semua.
Kabiro Bangkep : Halil ABD Pasiki





